Ad Code

1. Jangan Membenci Ulama yang Sezaman | 2. Jangan Menyalahkan Ajaran Orang Lain | 3. Jangan Memeriksa Murid Orang Lain | 4. Jangan Berubah Sikap Meski Disakiti Orang Lain | HARUS MENYAYANGI ORANG YANG MEMBENCIMU

Ticker

6/recent/ticker-posts

JANTUNG BERDZIKIR KEPADA ALLAH

Dalam maqolahnya Syech Abu Yazid Al Bhustami berkata : "Awalnya aku berfikir aku yang berdzikir kepada Allah. Namun ternyata aku salah duga karena ternyata Allah telah berdzikir kepadaku terlebih dahulu". Dzikir itu apa? Mengingat Allah. kalau dikatakan mengingat apa yang diingat padahal kita belum bertemu dengan Allah. Dan mengingat itu pekerjaan otak. Apakah Allah bisa difahami dengan otak (akal) kita??. Atau dzikir itu menyebut? Kalau dikatakan menyebut itu hanya dilisan tiada bermakna apapun karena hati yang menjadi tempat memilikNya Allah atas ke imanan seseorang." 

Jika dihubungkan dengan perkataan Syech Abu Yazid diatas maka saya lebih memilih bahwa dzikir itu adalah DETAK JANTUNGMU sendiri.

Dzikir itu menghidupkan maka perhatikan detak jantung yang memompa darah (proses Sistolic) dari bilik Aorta Jantung kesuluruh tubuh dan paru paru lalu kembali lagi ke Serambi vena dng proses menghisap (proses Diastolic). 
Dan detak jantung itu sudah mulai terjadi di dalam alam rahim ibu kita bahkan jauh sebelum kita bisa MENGINGAT dan sebelum kita bisa MENGUCAP ini dan itu.

Dari penelitian seorang ahli Cardiology Jerman didapati bahwa bunyi dari detak jantung itu terdengar seperti berbunyi "LUB" saat proses memompa (Sistolic) dan "DUB" saat proses menghisap (Diastolic), maka bagi mereka yang sudah tajam pendengarannya sebenarnya bunyi dari detak jantung adalah Rob..Rob..Rob... yang terdengar berulang-ulang tanpa henti, baik saat memompa ataupun saat menghisap darah.

Rob berasal dari kata Rabb dalam bahasa Arab adalah raja, Khalifah, penguasa, pemilik. yang dalam konteks Islam merujuk kepada Allah. Di dalam Al-Qur'an, Rabb adalah nama yang umum untuk Tuhan. Kata "Rabb" atau "Rabbi" atau "Robbuna" hanya dinisbahkan / dikaitkan kepada Allah sedangkan untuk sesuatu selain Allah, mesti disambungkan dengan kata lain.

Kesimpulannya kata Rob / Rabb / Rabbi / Robbuna = Tuhan / Allah. 
Sebagaimana Nabi Muhammad SAW juga sering menyebutkan Allah dengan "Rabb ku!!". "Ya Rabb!!". "Rabb mu!!". "Rabb kalian!!". "Rabb Jibril dan Mikail". "Rabb yang menguasai jiwaku". 

Jadi saat bekerja jantung berbunyi. Rob..Rob.. / Allah..Allah..Allah.. maka itulah dzikir dari nama Tuhan kita. Yang telah diZikirkan Jantung sebelum manusia mengenal Allah dan sebelum manusia memiliki Akal untuk mengenal Allah Rabb-nya Seluruh Mahkluk. Dzikir Khafi berarti mengingat Allah dengan berfikir terhadap ciptaan-Nya, baik yang ada di diri kita maupun yang ada di alam ini.

Posting Komentar

0 Komentar